Kamis, 06 Desember 2012

Pengertian Mesin Bubut



Prinsip kerja mesin bubut adalah benda kerja yang berputar, sedangkan pisau bubut bergerak memanjang dan melintang. Dari kerja ini dihasilkan sayatan dan benda kerja yang umumnya simetris.  

Pekerjaan-pekerjaan yang umumnya dikerjakan oleh mesin bubut antara lain:   
1. Membubut luar           4. Membubut permukaan
2. Membubut dalam       5. Memotong 
3. Membubut tirus          6. Membuat ulir  

Pada gambar berikut dapat dilihat bentuk-bentuk benda kerja yang dibuat oleh mesin bubut tersebut. Meskipun ada juga kemampuan-kemampuan lain yang dapat dikerjakan oleh mesin tersebut.

                             
                                              Hasil-hasil dari pembubutan
Bagian-bagian Mesin Bubut  

Bagian-bagian mesin bubut yang umum diketahui antara lain :  
a. Kepala tetap (head stoke) 
b. Kepala Lepas (tail stoke)
c. Ulir pembawa (lad screw) 
d. Spindel (spindle)  
e. Poros penjalan {feed rod)  
f. Eretan (carriage)  
g.Tempat pahat (toolpost)
h. Alas (Bed)
 i. Lemari Roda Gigi (Gear Box)

0 komentar:

Posting Komentar